Kamis, 15 Juni 2017

Goa Rong View, Menikmati Rawa Pening dari Ketinggian

Goa Rong View, Menikmati Rawa Pening dari Ketinggian
Goa Rong/Gunung Rong – Merupakan wisata yang menyuguhkan pemandangan Rawa Pening dari atas bukit. Sesuai namanya, di tempat wisata ini terdapat goa kecil tetapi tidak dapat dimasuki karena ukurannya yang kecil. Selain itu, terdapat resto yang menyediakan aneka makanan dan minuman serta terdapat tempat untuk mengadakan suatu acara.
Wisata yang satu ini terletak di Tlogo, Kec. Tuntang, Kab. Semarang, Jawa Tengah. Wisata Goa Rong ini berada di atas perbukitan yang menyulitkan kita untuk menjangkaunya, tetapi tenang saja. Tetap terjangkau kok, baik dengan berjalan kaki, menggunakan sepeda motor bahkan mobil.
Rute nya, apabila teman-teman dari arah semarang/salatiga pertama yang harus dicari adalah pertigaan tuntang dekat dengan jembatan tuntang. Di pertigaan ini telah terdapat petunjuk arah, yaitu menuju desa tlogo. Bagi yang dari Semarang belok ke kiri, bagi yang dari Salatiga belok ke kanan. Kemudian berjalan mengikuti jalan cukup jauh. Setelah lapangan tlogo, terdapat pertigaan yang di sebelah kanan ada warungnya, nah teman-teman bisa belok ke kanan. Kita akan memasuki jalan desa, memang jalannya sempit, sepi, dan banyak persimpangan, tapi kita tetap istiqomah di jalan yang lurus saja. Jika teman-teman bingung, banyak warga sekitar yang dapat kita tanyai, jadi jangan ragu untuk bertanya. Seperti yang saya sebutkan di awal, lokasinya cukup terpencil dan harus melewati perkebunan yang cukup sepi.
Sebelum menaiki bukit, kita akan dimintai untuk membayar tiket masuk terlebih dahulu. Terakhir saya ke sana tiketnya sebesar Rp. 8000 perorang yang nanti dapat ditukarkan dengan soft drink dan Rp. 2000 untuk parkir sepeda motor.
Urusan administrasi telah selesai, saat nya kita berjuang lagi. Kita harus sedikit mendaki bukit ini. Saya sarankan siapkan kendaraan yang sehat lahir batin ya. Hihi. Untuk sampai di puncak bukit, kita dihadang jalan menanjak tanpa ampun sedikitpun. Tetapi dengan kesabaran dan ketelatenan, akhirnya kita dapat sampai di puncak bukit. Oh iya, selain dengan kendaraan, kita juga dapat mendaki dengan kaki lhoo. Sekitar setengah – satu jam saja kita sudah sampai di atas dengan berjalan kaki membelah rimbunnya hutan.
Sesampainya di atas, langsung disambut petugas parkir yang mengarahkan kita untuk memarkirkan kendaraan kita di tempat yang masih kosong. Lahan parkir sudah cukup luas. Kemudian dengan berjalan kaki kita dapat menikmati rawa pening dari ketinggian, atau sekedar bersantai di gazebo-gazebo yang telah disediakan. Tempat ini cocok dijadikan sebagai rekreasi keluarga, karena terdapat taman dan beberapa permainan anak-anak serta terdapat beberapa macam hewan, mulai dari burung hingga kelinci. Apabila lapar, kita dapat memesan makanan atau sekedar membeli minuman kemasan di Resto-nya.
Ada yang tanya tentang Goa Rong-nya? Goa tersebut berada di pertengahan bukit. Maksudnya ada di tengah-tengah antara loket karcis dan puncak. Apabila teman-teman memilih untuk mendaki bukit ini, maka akan dengan mudah menemukan Goa Rong tersebut, tetapi jika teman-teman menggunakan kendaraan, kita perlu turun kembali melalui jalur yang sudah disediakan dan jalannya pun sudah cukup bagus karena telah dibuatkan anak tangga. Berbeda dengan kali pertama saya main ke tempat wisata ini, belum dapat dilalui motor dan masih berupa tanah ditutupi dengan batu-batu kecil. Tiket masuknya pun masih sangat murah, yakni hanya perlu bayar parkir motor Rp. 2000. Hihi
Saya sarankan bagi yang tidak kuat jalan jauh, tidak perlu mengunjungi Goa nya, karena perjalanan sangat menguras tenaga, daripada bisa sampai goa nya dan tidak dapat naik lagi.. :D
Kabarnya, di Goa Rong View ini kita bisa melihat Sunrise dan Sunset lhoo. Tapi kami sendiri belum pernah nyoba, nanti kalau sudah nyoba kita bakalan berbagi dengan teman-teman kok.
Oh iya ada yang unik, di wisata ini disediakan mushola kecil. Yang membuat unik, mushola ini tembus pandang ke pemandangan Rawa Pening dan hijaunya perkebunan. Membuat susah konsentrasi ketika sholat. Yuk cobain!
Jika ingin menikmati Rawa Pening dari dekat, teman-teman bisa mengunjungi Jembatan Biru
Sekian pengalaman piknik kami. Sisihkan uangmu, langkahkan kakimu, tangkap potret keindahan alam melalui kedua lensamu.
Dari saya pecinta es susu coklat. Penikmat lembayung senja, sunrise, sunset, kabut, dan kamu.. tunggu kisah kami berikutnya.

Follow IG @rizkyamaalliiaa ya untuk lihat lebih banyak lihat galeri leea.
kalau cuaca cerah, pemandangannya ajiib!!

ini goa nya yang tidak seberapa

belakang sudah rawa pening lhoo

duduk bersantai gi gazebo goa rong. alay? yoben. haha

arena bermain goa rong

kelinci di goa rong



Tidak ada komentar:

Posting Komentar